Dashboard Pendaftaran Google Adsense Versi 3

8 komentar
Google adsense merupakan program ppc paling dipercaya dan paling disukai oleh para publisher (blog atau website), beberapa pekan lalu, Interface V3 Google Adsense untuk User saja, kini Google Adsense kembali merombak penampilan form pendaftaran yaitu Dashboard Sign Up Google Adsense V3. Tampilan yang begitu mantap dan elegant menurut ical. Disini lain, alur pendaftaran akun baru google adsense melalui versi 3 ini, juga berbeda.

Dibawah ini jalur atau tata cara pendaftaran akun baru melalui Form Pendaftaran Google Adsense Versi 3 Terbaru Desember 2011. Tapi sebelum pendaftaran harap teman memiliki email yang sebelumnya belum pernah di daftar di google adesense, dan lakukan login ke gmail. Setelah itu lakukan step by step di bawah ini:

1. Buka form pendaftaran Google Adsense Versi 3 di www.google.com/adsense , biasanya langsung di redirect ke tampilan baru, tapi kalau tidak, silahkan klik link ini.

2. Tampilan awal form pendaftaran seperti ini:
Dashboard Pendaftaran Google Adsense Versi 3

3. Setelah akun terbaca seperti tampilan pada tombol bagian kiri bawah, maka segera tekan tombol tersebut, form login google akan muncul, lakukan login seperti biasa menggunakan email anda.

4. Setelah login sukses, maka kembali jendela baru Pendaftaran Google Adsense Versi 3, akan tampil kembali untuk meneruskan proses, kini teman-teman akan diminta untuk memasukkan data/konten website/blog yang akan di daftar menjadi publisher Google Adsense. Pastikan data yang diinput benar. Lalu klik Lanjutkan.
Dashboard Pendaftaran Google Adsense Versi 3 - Masukkan Informasi Situs


5. Kini akan muncul pengisian data penerima pembayaran termasuk nama dan alamat. Pastikan nama (tidak bisa diubah jika akun diterima) dan alamat (alamat pengiriman pin sebagai syarat untuk pembayaran nantinya) benar, agar akun anda bisa sukses, berpenghasilan dan hasil bisa diterima. Setelah semua data dipastikan benar, tekan tombol Kirim Permohonan Saya.
Dashboard Pendaftaran Google Adsense Versi 3 - Kirim Permohonan

6. Sampai disini teman-teman tinggal tunggu konten dan data-data diperiksa oleh tim google. Biasanya dalam jangka waktu 1-2 jam kedepan email pemberitahuan akan diterima (ditolak atau diterima).

7. Jika diterima, proses akan berlanjut yakni proses review atau peninjauan ulang situs. Jangan lupa pada proses ini, teman-teman wajib menempatkan iklan Google Adsense dalam blog, untuk bisa memudahkan tim Google mereview situs yang dipasangin iklan. Proses review atau peninjauan ulang butuh waktu kurang lebih 1 minggu (tergantung banyaknya user yang bersamaan mendaftar).

8. Jika ditolak, kemungkinan alasan penolakan akan dikirim juga ke email, baca dengan seksama, kemudian perbaiki data atau situs yang tidak diterima atau yang menjadi penyebab permohonan teman-teman ditolak.

Itulah sedikit penjelasan tentang pendaftaran akun baru di google adsense melalui Dashboard Pendaftaran Google Adsense Versi 3. Akhirnya icalcell mengucapkan selamat berjuang untuk menjadi publisher Google Adsense melalui Dashboard Baru Google Adsense Versi 3, semoga berhasil. Rating: 4

Related Posts

8 komentar

  1. waaah mantap, tapi kalo blognya kurang rame gimana dong?

    BalasHapus
    Balasan
    1. dicoba aja gan,,, sempat berhasil....

      Hapus
    2. minimal 100pageviews per harinya sudah bisa gan...

      Hapus
  2. kalo untuk proses sign up pertama kali harus menggunakan browser pc mas,, kalo untuk cek2 penghasilan baru bisa pake hp....

    BalasHapus
  3. Newbie.. saya bingung gan.. lewat data apa pembayaran google adsense setelah saya daftar ko ga ada form untuk isi data PAY PAL, Bank, West Union, dsb.. trus gmana ya??

    BalasHapus

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter