Baru Threaded Comments Pada Blogger

9 komentar
Kabar gembira khususnya sahabat blogger, kenapa??? karena blogger memperkenalkan fitur barunya yaitu Balas Komentar sampai 2 level, sehingga apabila ada komentar yang ingin dikomentari lagi pada postingan tertentu di blog maka akan tampil langsung di bawah komentar yang dituju.


Fitur Reply Comment ini sudah aktif sejak 2 minggu yang lalu, dan dapat langsung digunakan oleh pengguna template default blogger. Suatu fitur yang harus kawan-kawan blogger gunakan untuk menjadikan blog berpenampilan profesional dan bagus pada bagian komentar postingan.


Ada satu hal yang bisa menjadikan fitur ini tidak jalan atau tidak bisa digunakan yaitu apabila kawan blogger menggunakan template yang sudah dimodifikasi terutama modifikasi komentar, karena yang lalu-lalu banyak para blogger yang sharing reply comment dengan kode tertentu, dimana fitur itu kini sudah didefaultkan pada blogger saat ini dan lebih menarik lagi dari fitur balas comment yang dibuat oleh para coder html.

Sehingga apabila kawan blogger ingin fitur reply itu running di template atau di blognya, silahkan gunakan kode default comment dari template dari blogger.

Contoh Tampilan Balas Komentar bisa kawan-kawan lihat dari gambar dibawah ini, atau ke postingan Tempat Backlink Paling Bagus Dan Mantap Untuk Keperluan SEO karena saat postingan ini dibuat, baru di post itu ical mencoba membalas komentar dari pengujung secara langsung.
Threaded Comments Pada Blogger


Rating: 4.5

Related Posts

9 komentar

  1. He..he... Aku juga baru tahu kemarin kang. Saat ada temenku komentar di "komentar pertamaku". Menarik banget kang. Mau aku jadikan postingan berikutnya, eh malah keduluan sama kang ical. Yang mau lihat bentuknya seperti apa, bisa juga datang ke Blog HP Yitno :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mas, gak perlu pake kode mcm2 lgi,,, yg seperti sangat rumit pengaplikasiannya........

      Hapus
  2. aku juga kemarin sempet keubah sendiri gitu mas komennya. tapi pas udah ganti template jadi ga ada lagi dia. cara balikinnya gimana yaa mas? mohon pnjelasannya. makasii sebelumnya..^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalo template yg digunakan bawaan blogger ga perlu dilakukan edit pada html,,, tinggal di set sitefeed menjadi full,,,, tapi kalo mas menggunakan template bukan dari blogger, artinya mas harus menyesuaikan semua kode #comment di edit html, ubah ke kode standar template blogger,

      Hapus
    2. Jadi harus ganti ubah dulu ke standar, copy untuk html commentnya, ganti ke template qt, dan ganti setingan copmmentnya dengan code html standar, begitu bang ical ???

      Hapus
    3. iya bang,, coz langkah itulah yang ical tempuh pada blog ini,,,, hehehe

      Hapus
  3. gan, tahu cara ngedit kode komentarnya. saya terlanjur sayang sama template yg sekarang tetapi kolom komentarnya pengen kayak bawaan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalo mau aplikasikan comment yg bisa nge-reply cukup copas ke css dan elemen comments bawaan blogger... untuk template gak akan brubah koq gan.... dicoba aja...

      Hapus

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter